Jadilah yang Pertama

"baik atau buruk informasi yang anda sampaikan, yang pertama akan selalu diingat"

BERITA

Dalam rangka pembinaan penyuluhan perikanan Wilayah Regional Sulawesi dilakukan Temu koordinasi dan sinergi antara penyuluh Perikanan PNS, Penyuluh Swadaya, dan PPTK bersama BP4k Kota Bitung dan Dinas KP Kota Bitung, Rabu, 6 Maret 2013 di Aula BP4K Kota Bitung.


 Peringatan Dini (EARLY WARNING) Gelombang Tinggi Tanggal 06 Maret - 08 Maret 2013

 

 KKP SEDIAKAN PENDINGIN DI 3 PELABUHAN

SURABAYA-Kementrian Kelautan dan Perikanan menyiapkan alat pendingin ikan/cold storage berkapasitas 500 ton di pelabuhan ikan di kendari (Sulawesi Tenggara)dan Ambon (Maluku) serta 1.500 ton di Brondong (Jawa Timur), melalui pengembangan proyek sistem logistik ikan nasional (SLIN) YANG DI DUKUNG DANA Rp 60 miliar.

Dirjen Pengolahan dan pemasaran hasil perikanan kementrian kelautan dan perikanan Saut P.Hutagalung mengatakan industri pengolahan ikan di Jawa terus tumbuh. Namun, Menurutnya seringkali industri pengolahan ikan kekurangan bahan baku di tengah besarnya produksi di KTI.Bahkan sebagian hasil tangkapan ikan di KTI tak jarang dibuang. Kondisi itu disebabkan oleh lemahnya sistem logistik. Pada tahun ini, Kementrian itu mengembangkan proyek SLIN guna memperlancar pendistribusian ikan dari gulu ke hilir

BEASISWA S-1 SAMPAI S-3 DARI PEMERINTAH CINA

Pemerintah China  melalui Kementerian Pendidikan-nya kembali menawarkan beasiswa kepada kandidat internasional, termasuk Indonesia.
Beasiswa ini terdiri dari beasiswa penuh dan beasiswa parsial. Penerima beasiswa penuh akan ditanggung semua biaya kuliahnya, tunjangan hidup, tunjangan tempat tinggal, biaya pelayanan kesehatan, dan uang saku jalan-jalan. Berminat? Kandidat harus memenuhi syarat masing-masing jenjang studi yang dituju. Pelamar beasiswa S-1 harus telah menyelesaikan sekolah menengah atas dan berusia di bawah 25 tahun. Pelamar beasiswa S-2 harus berusia di bawah 35 tahun dan pelamar S-3 di bawah 40 tahun.
Kandidat yang berminat bisa memilih perguruan tinggi dan program studi yang dituju yang terdaftar dalam Chinese Higher Education Institutions (HEIs). Menariknya, beasiswa yang ditawarkan meliputi jenjang S-1 sampai S-3. Menurut informasi yang diterima Kompas.com, tahun lalu, penerima beasiswa Pemerintah China ini dari Indonesia mencapai 15 orang. Tahun ini tak akan jauh berbeda. Kantor Bagian Kebudayaan China di Indonesia menanti aplikasi sampai tanggal 31 Maret 2013. Informasi bisa diperoleh melalui laman resmi penawaran beasiswa ini dan menghubungi Kantor Bagian Kebudayaan China di Indonesia di nomor 021-5761032 atau alamat e-mail cultural@chnemb.or.id.
Aplikasi lebih baik dikirimkan via pos ke:
Kedutaan Besar China
Jl. Mega Kuningan 2 Jakarta Selatan Jakarta, Indonesia 12950


Untuk Meningkatkan Daya Dukung dan Pelayanan SDM,Dirjen Tangkap Membuka Pelatihan Pelayanan Publik di PPS Bitung


Penguatan daya dukung Sumber daya Manusia Dalam rangka Industrialisasi Perikanan sangat diperlukan, khususnya untuk mewujudkan pelayanan prima bagi masyarakat perikanan. Oleh karena itu dilaksanakan Program Pelatihan untuk peningkatan Pelayanan publik bagi PNS di Lingkup Pelabuhan Perikanan Samudera Bitung pada hari ini, Selasa tanggal 5 Februari 2013. Acara Pelatihan pelayanan publik dalam rangka mendukung industrialisai perikanan tangkap ini di buka langsung oleh bapak Ir. Heryanto Marwoto, MS selaku Direktur Jenderal Perikanan Tangkap yang di dampingi oleh Kepala Kepegewaian DJPT selaku Ketua Panitia Penyelenggara.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Pelabuhan dan seluruh pegawai PPS Bitung berjumlah 50 orang, dengan 4 orang trainer yang langsung di datangkan dari pusat. Dalam sambutannya, bapak Dirjen mengatakan Pelayanan pubik sangat diperlukan sebagai upaya untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat perikanan. Pelayanan publik ini menurut beliau harus menerapkan Prinsip 3 S yakni Smille, Speak, and SingSmille adalah dalam melaksanakan tugas dan fungsi harus dilakukan dengan ikhlas dan penuh tanggung jawab , tidak lupa pula untuk selalu tersenyum selama menghadapi nelayan. Speak artinya berani menyampaikan pendapat secara terbuka sehingga terjadi komunikasi yang baik dengan nelayan. Lanjutannya dalam sambutannya, ungkapan sing berupa nyanyian dengan perasaan. Artinya dalam bekerja mulailah mempertimbangkan perasaan sehingga menimbulkan empati buat kita sehingga tercipta pelayanan publik yang optimal. 
Kegiatan ini direncanakan akan berakhir pada besok hari, Rabu tanggal 6 Februari 2013 dan di harapkan partisipasi aktif oleh seluruh karyawan PPS Bitung untuk dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik.  Aka_pp

Tidak ada komentar:

Entri Populer